pupuk organik cair terbaik agroben indonesia

Buah Dan Sayur Yang Cocok Pada Iklim Tropis Serta Manfaatnya

Buah Dan Sayur Yang Cocok Pada Iklim Tropis

Indonesia merupakan salah satu negara yang beriklim tropis, ini karena indonesia yang bersuhu hangat dan terus disinari matahari sepanjang tahun. Karena alasan inilah banyaknya sayur dan buah yang tumbuh subur di indonesia sebab salah satu kebutuhan tanaman yaitu sinar matahari sangat terpenuhi.

Nahh kali ini saya akan memaparkan beberap buah dan sayur yang bisa ditanam pada iklim tropis, apa sajakah itu..? simak terus ya !

1. Pepaya

Pepaya adalah salah satu tanaman buah tropis yang berasal dari Amerika Tengah tepatnya Meksiko dan Costarika. Tanaman ini juga tumbuh subur di Indonesia iklimnya yang hangat dan curah hujan tahunan yang tinggi.

Buah pepaya banyak dibudidayakan karena mengandung banyak sekali nutrisi yang dibutuhkan tubuh, seperti vitamin A, B, C, protein, kalsium karbohidsrat, dan masig banyk lagi. Selain mengandung banyak nutrisi, pepaya juga bermanfaat untuk kesehatan. Mengkonsumsi pepaya secara teratur dapat menjaga kesehatan kulit, mencegah serangan jantung, mengatasi gangguna pencernaan, dan mencegah penuaan dini.

2. Nanas

Rasanya yang manis dan asam merpakan salah satu daya tarik dari buah yang satu ini sehingga bisa menjadi komoditas dengan nilai ekonomis yang tinggi. Dikarenakan indonesia juga merupakan negara tropis, membudidayakan nanas dapat memberikan keuntungan alamiah.

Buah ini berasal dari Brazil dan Amerika Selatan. Tanaman nanas banyak dibudidayakan karena buahnya dapat dimanfaatkan sebagai bahan olahan makanan seperti selai dan keripik. Karena rasannya yang asam, nanas mengandung banyak sekali vitamin C.

Baca Juga : Cara Mengatasi Hama Tanaman

Pernah melihat nanas digunakan untuk melunakan daging ? nah itu karena nanas mengandung enzim bromelain yang dapat melunakan daging. Nanas juga bermanfaat sekali untuk mengatasi betbagai penyakit seperti wasir, gangguan saluran kencing ,kurang darah hingga penyakit kulit.

3. Cabai

Cabai adalah salah satu sayuran yang dibudidayakan secara komersial pada daerah tropis. Kebutuhan akan cabai sangat tinggi karena memang sejalan dengan perkembangan olahan makanan yang memanfaatkan komoditas yang satu ini. Maka tidak heran kalau budidaya cabai di indonesia cukup tinggi karena kondisi iklimnya yang sangat mendukung. Jenis sayuran ini tumbuh subur di dataran rendah sampai ketinggian 1400 mdpl dengan suhu 24-28 C°.

Rasanya yang pedas dapat dipadukan dengan berbagai makanan khas indonesia. selain itu cabai juga memiliki segudang manfaaat seperti menghangatkan tubuh, melancarkan peredaran darah, menambah nafsu makan, mencegah kanker, meredakan batuk pilek dan masih banyak lagi.

4. Terong

Tanaman dengan nama latin Solanum melongena L adalah tanaman asli daerah tropis yang berasal dari asia. Terong tumbuh subur di Asia Selatan, Asia Tenggara, dan Afrika Selatan dan negara beriklim tropis lainnya termasuk Indonesia.

Tak hanya dimanfaatkan sebagai bahan masakan, ternyata terong memiliki segudang manfaat untuk kesehatatan seperti menjaga kolesterol, menjaga kulit agar tetap sehat, meningkatkan fungsi otak, dan masih banyak lagi.

Leave a Comment

Categories
Newsletter

Dignissim dictumst interdum massa morbi viverra vivamus at egestas volutpat.